Cara Cancel RedDoorz di Web dan APK
Cara Cancel RedDoorz di Web dan APK – Memesan akomodasi secara online merupakan hal yang bisa kamu lakukan kapanpun dan di manapun dengan mudah. Hal ini juga berlaku ketika kamu melakukan pemesanan akomodasi lewat aplikasi RedDoorz.
Yang notabenenya merupakan salah satu aplikasi pemesanan akomodasi yang terkenal di Indonesia. Sebagai pengguna aplikasi, pernah nggak kamu ingin meng-cancel pesanan yang sudah dilakukan?
Biasanya memang ada beberapa hal yang mengharuskan seseorang untuk meng-cancel pesanan mereka di RedDoorz, atau di aplikasi-aplikasi yang lain. Entah itu karena tiba-tiba ingin membatalkan pesanannya saja, atau karena memang ada hal-hal yang mendesak.
Seperti cuti tiba-tiba dibatalkan, kemudian ingin mengganti destinasi wisata, atau bahkan karena ingin mengganti akomodasi. Apabila kamu pernah merasakan hal tersebut, Maka jangan ragu untuk meng-cancel pesanan.
Berikut ini kami berikan tutorial bagaimana cara cancel RedDoorz yang mudah dan super simple.
Daftar Isi :
Tentang Aplikasi
RedDoorz merupakan sebuah perusahaan teknologi yang berbasis di Singapura. Dan untuk saat ini mereka sudah beroperasi di wilayah-wilayah Asia Tenggara termasuk di Indonesia. Menariknya, RedDoorz termasuk salah satu aplikasi pemesanan akomodasi online yang terbesar di Indonesia loh.
Mereka menawarkan banyak sekali pilihan penginapan dengan harga terjangkau dan dengan fasilitas yang cukup menarik. Di tahun 2023, RedDoorz sudah mempunyai Mitra hotel lebih dari 3900.
Dan mereka sudah tersebar di kota-kota besar. Umumnya ada banyak keunggulan aplikasi yang membuat Banyak masyarakat kita senang menggunakan aplikasi tersebut ketika ingin memesan akomodasi.
Keunggulan yang pertama adalah karena metode pembayaran yang beragam. Dan ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri para pengguna. Keunggulan aplikasi yang berikutnya adalah karena sudah tersebar di hampir seluruh wilayah Indonesia.
Jadi buat kamu yang pengen liburan, bisa langsung melakukan pemesanan akomodasi di aplikasi tersebut sesuai dengan tempat liburan kamu. Sementara untuk keunggulan yang lainnya adalah tentu Karena harganya yang terjangkau.
Dengan penawaran harga yang terjangkau, siapapun bisa melakukan pemesanan akomodasi. Terutama buat mereka yang memang berlibur dan mempunyai budget yang tipis untuk akomodasi.
Apabila tertarik melakukan pemesanan, kamu bisa langsung gunakan website ataupun aplikasi mereka. Aplikasinya sendiri Bisa kamu download langsung lewat Google Play Store ataupun App Store.
Cara Cancel RedDoorz
Cara cancel pesanan di aplikasi RedDoorz sendiri cukup beragam. Namun di artikel ini kita akan bahas dua cara yang memang paling worthed buat dilakukan. Karena selain gampang kamu juga bisa melakukan proses pembatalannya dalam waktu yang sangat singkat.
Pembatalan Pesanan lewat Aplikasi
Cara yang paling pertama adalah dengan melakukan pembatalan lewat aplikasinya sendiri. Itu artinya aplikasi tersebut Nggak cuma sekedar bisa kamu gunakan untuk melakukan pesanan akomodasi doang.
Tapi juga bisa banget kamu gunakan untuk melakukan beberapa kegiatan lain termasuk membatalkan pesanan. Sejauh ini banyak banget nih para pengguna yang memanfaatkan aplikasi untuk melakukan pembatalan.
Bagi kamu yang ingin membatalkan lewat aplikasi, bisa langsung ikuti step by stepnya berikut ini sampai selesai:
- Pertama silakan buka dulu aplikasi RedDoorz
- Kemudian kamu bisa login ke dalam akun yang kamu punya
- Setelah berhasil masuk ke dalam aplikasi maka kamu bisa pergi ke menu my booking atau booking saya
- Di sana akan muncul semua pesanan-pesanan yang sedang aktif atau yang sedang kamu lakukan. Kamu bisa pilih salah satu pesanan yang pengen kamu batalkan
- Lalu pilih menu batalkan pesanan
Gimana gimana gampang banget kan? Cuma dengan beberapa step simple doang kamu sudah berhasil membatalkan pesanan yang ada di aplikasi RedDoorz.
Pembatalan Pesanan lewat Website
Selain bisa melakukan pembatalan lewat aplikasi langsung, ternyata kamu juga bisa melakukan pembatalan pesanan lewat website resminya mereka. Dan cara ini juga cukup mudah dilakukan.
Hal ini karena website mereka mempunyai tampilan yang simpel dan gampang dipahami termasuk oleh pengguna baru. Adapun salah satu keuntungan melakukan pembatalan pesanan lewat website ialah kamu nggak perlu repot-repot untuk mendownload aplikasi.
Karena memang, ketika menggunakan aplikasi kamu harus menyediakan ruang penyimpanan untuk menampung aplikasi tersebut kan? Sementara ketika menggunakan websitenya mereka kamu nggak perlu repot-repot untuk mengeluarkan atau menyisihkan ruang penyimpanan khusus.
Karena nantinya kamu bisa mengakses layanan mereka lewat Browser yang ada pada perangkat. Berikut ini merupakan tutorial untuk melakukan pembatalan pesanan lewat website:
- Pertama silakan buka browser
- Kemudian kamu bisa mengunjungi situs websitenya mereka
- Masukkan informasi login yang kamu punya, mulai dari username sampai dengan passwordnya. Pastikan bahwa semua informasi login yang kamu masukkan sudah benar
- Setelah itu maka kamu berada di bagian halaman utama atau berada di dashboard. Lanjutkan dengan pergi ke menu saya
- Kemudian kamu bisa pilih menu pesanan saya
- Di situ kamu akan menemukan pesanan-pesanan yang kamu lakukan, kamu pilih salah satu saja
- Pilih pesanan yang pengen kamu batalin
- Kemudian ikuti instruksi pembatalan yang muncul pada layar
Tips Melakukan Pembatalan
Berikut ini merupakan beberapa tips untuk melakukan pembatalan pesanan, baik di aplikasi RedDoorz ataupun aplikasi-aplikasi lainnya.
Pahami Kebijakan Aplikasi
Tips yang paling pertama adalah dengan memahami kebijakan aplikasi. Masing-masing aplikasi booking seperti ini mempunyai syarat dan ketentuan yang berbeda. Itu artinya mereka mempunyai kebijakan yang berbeda-beda ya.
Maka dari itu, kamu perlu memahami dulu kebijakan masing-masing aplikasi yang nantinya akan kamu gunakan. Bahkan ada baiknya jika kamu memahami kebijakan aplikasi sebelum melakukan proses booking atau pemesanan.
Nah ketika kamu setuju dengan kebijakan aplikasi, maka kamu bisa langsung melakukan pemesanan. Sementara ketika kamu tidak setuju dengan kebijakan tersebut, dan merasa kebijakan yang ada pada aplikasi merugikan, kamu bisa memutuskan untuk tidak melakukan pemesanan lewat aplikasi tersebut.
Lakukan Pembatalan secepat Mungkin
Tips yang berikutnya adalah dengan melakukan pembatalan secepat mungkin. Dalam artian, ketika kamu sudah memutuskan untuk membatalkan sebuah pesanan, usahakan untuk membatalkannya sesegera mungkin.
Hal ini karena pembatalan akan sangat berpengaruh terhadap biaya yang nantinya akan kamu bayarkan. Umumnya hampir semua aplikasi pasti akan meminta kamu untuk membayarkan biaya pembatalan.
Yang mana biaya pembatalan tersebut bakalan makin besar ketika kamu melakukan pembayaran mendekati hari H. Maka supaya biaya pembatalannya tidak semakin besar, kamu perlu melakukan pembatalan sedini mungkin.
Lakukan Pembatalan lewat Aplikasi atau Website Resmi
Sementara untuk tips yang lainnya adalah dengan melakukan pembatalan lewat aplikasi atau website resminya mereka. Untuk saat ini ada banyak sekali aplikasi ataupun website-website cloning.
Maka untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, pastikan bahwa kamu akan melakukan pembatalan lewat aplikasi atau website resmi.
Oke demikian ulasan kali ini seputar Bagaimana cara cancel RedDoorz dan beberapa informasi menarik lainnya yang perlu kamu tahu. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.