Spesifikasi Harga Coolpad Sky 3 Lengkap Terbaru
Review Coolpad Sky 3 Lengkap Kekurangan dan Kelebihan – Smartphone Coolpad asal Tiongkok telah merilis di bulan Juli 2016 lalu, sebuah produk yang diberi nama Coolpad Sky 3 yang merupakan generasi lanjutan dari Coolpad Sky. Sudah menjadi ketentuan, generasi lanjutan biasanya akan lebih baik dari produk sebelumnya. Pasalnya untuk memberikan kepuasan bagi pelanggan yang penasaran akan seri terbarunya.
Dan mungkin sahabat semua juga beranggapan bahwa seri lanjutan ini akan dibandrol dengan harga lebih mahal. Pasalnya ada beberapa yang diperbaiki, baik dari performa, tampilan, ataupun tambahan fitur. Tenang saja, tidak perlu khawatir. Vendor Coolpad ini menyasar pasar kelas menengah kebawah. Yang membandrol hape ini dikisaran angka 3 jutaan.
Untuk lebih mengetahui bagaimana perubahannya, mari kita mulai pembahasan mengenai Coolpad Sky 3 ini.
TAMPILAN
Desain tampilan yang dihadirkan di smartphone ini cukup tipis dengan ketebalan 7.85 mm serta bobot 143 gram. Ini akan membuat kita nyaman dan ringan ketika handphone berada dalam genggaman.
Kemudian untuk ukuran layar yang ditampilkan, Coolpad Sky 3 ini berukuran 5.5 inci dengan memberikan resolusi HD 720 x 1280 pixels. Dan di dalam bentangan layarnya itu memberikan tampilan yang elegan pada lengkungannya. Hal ini dikarenakan Coolpad Sky ini dilengkapi panel IPS LCD Coolpad yang di duetkan dengan teknologi layar 2.5D. kelebihan dari panel itu ialah menjadikan sudut pandang mata kita cukup luas sekitar 178 derajat. Artinya akan sangat memanjakan mata kita ketika melihatnya.
KAMERA
Sudah menjadi bagian penting untuk ponsel zaman sekarang memberikan layanan kamera yang prima. Pasalnya bagi kebanyakan orang, mengabadikan sebuah moment itu sangat penting. Makanya Coolpad Sky 3 ini menjawab keinginan itu. Kamera utama yang disediakan ialah 8 MP yang dilengkapi dengan LED Flash dengan Aperature f/2.2. walaupun untuk sekarang ukuran kamera seperti itu sangat standar, namun karena dilengkapi dengan fitur LED Flash akan membuat gambar yang dihasilkan memuaskan, walaupun dalam kondisi cahaya yang kurang terang.
Kemudian untuk kamera depannya dibekali dengan 8 MP juga dengan Aperature Aperture size f/2.2, Wide-angle lens – 83.6°. Tentu saja ini kabar gembira bagi pecinta selfie dengan kapasitas kamera depan yang cukup besar. Yang tidak hanya sampai disitu, fitur-fitur yang melengkapi kamera ini pun cukup banyak. Diantaranya ialah Digital zoom, Geo-tagging, Panorama, Gesture shot, Face Beauty, HDR, Smile detection, Voice capture, Face detection, Self timer, dll.
DAPUR PACU
Dapur pacu yang diberikan oleh Coolpad Sky 3 ini dilengkapi dengan prosesor prosesor Quad Core dengan clock speed 1 Ghz yang di duetkan dengan Chipset MediaTek Dengan seri MT67355P. dengan jeroan seperti itu akan memberikan performa yang maksimal dan meminimalisir smartphone nge-lag ketika dipake untuk membuka atau berpindah aplikasi secara cepat.
Tidak hanya sampai disitu ternyata Coolpad Sky 3 ini dilengkapi dengan GPU Mali T720 yang didukung Ram berkapasitas 2GB yang pastinya akan memberikan performa yang maksimal.
RUANG PENYIMPANAN
Beralih ke pembahasan selanjutnya yaitu ruang penyimpanan yang disediakan oleh Coolpad Sky 3. Untuk kapasitas memori internal yaitu 16 GB. Dengan kapasitas seperti iru rasa-rasanya sangat cukup untuk menyimpan berbagai file atau aplikasi yang anda butuhkan. Namun apabila dirasa masih kurang, Coolpad Sky 3 menyiapkan slot tambahan untuk menambah memori eksternal yang memiliki kapasitas tidak lebih dari 64 GB.
KONEKTIVITAS
Di era ini, koneksi internet merupakan hal yang sangat diperhatikan. Pasalnya sudah dijadikan kebutuhan untuk menunjang pekerjaan, hobi atau mempermudah mendapatkan informasi. Nah, untuk Coolpad Sky ini sudah support jaringa 4G LTE dengan kecepatan download 150 Mbps dan kecepatan uploadnya hingga 50 Mbps. Kemudian dilengkapi pula dengan slot Dual SIM Card yang bisa dipakai secara bersamaan.
Kemudian dalam hal mengirim data smartphone ini pun memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Yaitu dengan dihadirkannya Bluetooth, port micro USB with OTG yang siap mentransfer berbagai data ataupun file-file pribadi.
BATERAI
Dilengkapi dengan baterai dari jenis Li-Ion, dengan kapasitas tenaga hingga mencapai 2.500 mAh
SPESIFIKASI DALAM BENTUK TABEL
HARGA | Baru
Bekas |
Rp. 2.339.000
– |
WARNA
|
Gold, Black, White | |
DIMENSI | Tinggi
Lebar Ketebalan Berat |
153 mm
76.8 mm 7.85 mm 149 gram |
JARINGAN | WCDMA (900/2100MHz), GSM (900/1800/1900MHz), Dual Nano SIM | |
CPU | Prosesor
RAM OS UI |
Mediatek MT6735P Quad-Core Processor (1.0GHz), 64 Bit Processor
2 GB Android 6.0 (Marshmallow) CoolUI 8.0 |
KAMERA | Utama
Depan |
8 MP
8 MP |
TAMPILAN | Layar
Resolusi |
IPS 5.5 Inches, 2.5D Curved Edge Glass
HD 1280 X 720 (~294 ppi) |
PENYIMPANAN | Internal
eksternal |
16 GB
MicroSD Card (Up to 64 GB), OTG Supported |
BATERAI | Kapasitas
Sifat |
2500 mAh Li-Polymer
(Non Removable), Fast Charging Supported |
KELEBIHAN
- Layar lebar seluas 5.5 inci
- Kamera depan dan belakang 8 MP
- Support jaringan 4G LTE
- Memori internal 16 GB dan bisa di tambah dengan slot internal sampai 64 GB
- Tipe android OS Android Marshmallow
- Dapur pacu yang menduetkan Chipset Mediatek MT6735P dan Prosesor Quad Core 1.0 GHz. Support multi tasking
KEKURANGAN
- Baterai masih menggunakan tipe Li-lion dengan sifat Non Removable artinya baterai tidak bisa dicabut dengan mudah
Demikian review dari smartphone Coolpad Sky 3 semoga bisa membantu sahabat semua dalam mencari informasi mengenai gadget yang diinginkan. Terimakasih atas kunjungannya dan tetap update informasi mengenai teknologi dan gadget disini Alektro.com.